Hari Pertama Puasa, Mendag dan Gubernur Jabar Pantau Harga Kepokmas di Kota Bandung

Ilustrasi - Pedagang berjualan daging sapi di Pasar Ciroyom, Bandung, Jawa Barat. ANTARA FOTO/Novrian Arbi/foc.

BANDUNGSATU.COM – Hari pertama puasa, Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi dan Gubernur Jawa Barat M Ridwan Kamil memantau harga kebutuhan pokok di Kota Bandung, Selasa (13/4/2021).

Lokasi pertama yang dikunjungi oleh Mendag Lutfi dan Kang Emil panggilan Ridwan Kamikn ialah Pasar Kosambi Kota  Bandung.

Di Pasar Kosambi, Mendag dan Kang Emil berdialog dengan sejumlah pedagang di kios sayuran, beras dan kios daging ayam.

“Pak, gimana harga daging ayam hari ini,” tanya Mendag Lutfi kepada salah seorang pedagang ayam di Pasar Kosambi.

“Harga daging ayam hari ini Rp42 ribu. Sebelumnya 32 ribu sekilonya. Saya dapat barangnya dari bandar di Lembang,” ujar pedagang ayam tersebut dilansir dari Antara.

Pada kesempatan tersebut, Mendag Lutfi juga membeli 2 kg telur ayam di Pasar Kosambi.

Usai memantau harga kebutuhan pokok di Pasar Kosambi, Mendag Lutfi dan Kang Emil melanjutkan peninjauan ke Pasar Sederhana Kota Bandung.(*)

Editor : Rizki Nurhakim

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.