Soal Pemekaran KBU Camat Parongpong Mendukung, Asalkan Ada Instruksi Ini

Camat Parongpong Iwan Mustawan Azis. Foto/BANDUNGSATU.COM

BANDUNGSATU.COM – Munculnya wacana pemekaran Kabupaten Bandung Utara (KBU) menjadi perhatian berbagai kalangan. Sontak saja ini membuat keutuhan wilayah Kabupaten Bandung Barat (KBB) yang digawangi Plt Bupati Hengki Kurniawan terusik.

Pasalnya tidak ada angin dan tidak ada hujan, tiba-tiba muncul rencana ini sehingga menjadi pertanyaan seberapa serius upaya pemekaran ini mengingat pemekaran Kota Lembang yang ingin memisahkan diri dari KBB hingga kini juga belum terealisasi.

Camat Parongpong Iwan Mustawan Azis menyebutkan, secara struktur belum ada perintah dari Plt Bupati Bandung Barat terkait pemekaran KBU. Namun pihaknya mencoba memfasilitasi agar tidak ada simpang siur informasi.

“Kita coba fasilitasi untuk diskusi bersama agar tidak terjadi simpang siur informasi,” ucapnya usai sosialisasi daerah otonom yang dihadiri sejumlah kepala desa di Kecamatan Parongpong, Senin (31/5/2021).

Menurutnya selama pimpinan memberikan dukungan, maka dirinya juga akan mendukung rencana tersebut. Hanya saja inisiator pemekaran juga harus siap dengan risiko karena tidak semua orang setuju dengan pemekaran.

“Wacana pemekaran sah-sah saja, tapi tetap harus sinergis dengan pemerintah daerah agar jangan sampai jadi konflik atau perpecahan di warga. Kan tidak semua orang setuju dengan pemekaran,” imbuhnya.

Seperti diketahui sejumlah perwakilan tokoh masyarakat dari Kecamatan Cisarua, Parongpong, dan Lembang (Cipale) bersepakat mewacanakan pemekaran Kawasan Bandung Utara (KBU).

Ketua Tim Inisiator Komite Pemekaran KBU Agung Darsono mengatakan, atas dasar aspirasi masyarakat di KBU telah terbentuk Komite Pemekaran KBU. Komite ini akan melaksanakan mandat dan aspirasi masyarakat dalam menjalankan tahapan pemekaran.

“Terbentuknya komite ini berangkat dari aspirasi masyarakat KBU yang ingin mandiri dalam mengelola wilayahnya,” kata Agung. (*)

Editor : Rizki Nurhakim

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.