Mengenal Lebih Dekat Figur Kang Sabil, Caleg DPR RI Partai Golkar Dapil Jabar Dua

Melalui ideologi kekaryaan yang menjadi roh dari Partai Golkar, Dr. M. Sabil Rachman, M.Si atau Kang Sabil siap "turun gunung” maju sebagai calon anggota DPR RI Dapil Jabar II yang meliputi Kabupaten Bandung dan KBB. Foto/Istimewa

BANDUNG BARAT,BANDUNGSATU.COM – Dr. M. Sabil Rachman, M.Si atau akrab di sapa Kang Sabil adalah salah satu figur sentral Partai Golkar dalam satu dekade terakhir Sebagai Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar.

Dia bahu membahu bersama Ketua Umum Airlangga Hartarto membangun Golkar menjadi partai modern dan profesional seperti sekarang ini.

Tokoh yang membidangi Kaderisasi dan Keanggotaan Partai Golkar seluruh Indonesia ini, konsisten memperkuat “Ideologi Kekaryaan” dan menolak tegas politik identitas dengan narasi politik aliran dan kedaerahan.

Untuk mewujudkan misinya, Doktor Ilmu Politik alumnus Universitas Indonesia (UI) tersebut, siap “turun gunung” maju sebagai calon anggota DPR RI Daerah Pemilihan Jawa Barat II yang meliputi Kabupaten Bandung dan Kabupaten Bandung Barat (KBB).

Pria kelahiran Sinjai Sulawesi Selatan pada 17 Juli 1966 ini dibesarkan di lingkungan keluarga yang agamis dan religius. Staf Ahli Politik Dewan Pertimbangan Presiden ini menamatkan pendidikan SD sampai SMA di kampung halamannya dan menyelesaikan pendidikan S1-nya di Universitas Hasanuddin, Makassar.

Kemampuan akademik yang di atas rata-rata dan rasa hausnya akan keilmuan, membawanya ke Ibu Kota untuk menempuh pascasarjana dengan meraih gelar Magister Ilmu Politik dan mengambil Doktoral Ilmu Politik dari Universitas Indonesia di tahun 2015.

Kang Sabil adalah sosok organisatoris sejati. Disela kesibukan kuliah, dia menjadi penggerak berbagai kegiatan kemahasiswaan dan sosial kemasyarakatan. Di “kampus merah”, dirinya dipercaya menjadi Ketua Umum Kelompok Studi Nasional Unhas.

Sedangkan di luar kampus, pengalamannya merentang panjang sebagai pengurus inti hingga Ketua dibeberapa organisasi. Antara lain Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Sulsel, Gerakan Mahasiswa Kosgoro, Barisan Muda Kosgoro, Sekretaris Jenderal Pimpinan Pusat Kolektif Kosgoro sebagai Ormas pendiri Golkar 1957, Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI), dan Gerakan Masyarakat Pelestari Lingkungan Hidup.

Berbagai kiprah dan pengalaman tersebut, membentuk jiwa “Kekaryaan” yang mengkristalisasi perjuangannya bersama Partai Golkar. Jalan perjuangan sebagai kader Partai Beringin ditunaikannya dengan komitmen dan dedikasi yang tinggi.

Berbagai tahapan pelatihan, pengkaderan dan penugasan dia jalankan dari struktur terbawah, hingga dipercaya menjadi Wakil Ketua Lembaga Pengelola Kaderisasi (LKP) Partai Golkar. Loyalitasnya sebagai fungsionaris partai mengantarnya pada amanah yang besar, yakni dipercaya menjadi Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Golkar sejak tahun 2016 hingga saat ini.

Dengan latar belakang serta rekam jejak organisasi yang meyakinkan, Staf pengajar tetap Program Pasca Sarjana Sekolah Tinggi limu Pemerintahan Abdi Negara (STIPAN) tersebut menjadi figur terdepan Calon Anggota DPR RI Dapil Jawa Barat II pada Pemilu 2024.

Sebagai kader partai, Kang Sabil ingin mendedikasikan tenaga dan pikirannya demi kepentingan masyarakat luas, tanpa memandang suku, daerah dan agama. Komitmen yang sama juga dia ditegaskan jika dipercaya mewakili warga Kabupaten Bandung dan KBB di senayan.

“Bersama Partai Golkar, saya bertekad memberikan komitmen mengabdi dan bekerja untuk semua,” ucap Kang Sabil. (*)

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.